Daily News | Jakarta – Memang dipandang perlu ada tindakan terobosan untuk mencegah korupsi para kepala daerah yang ikut retret Akmil ke Magelang
Maka, Guru besar IPDN dan Mantan Dirjen Otonomi Daerah, Prof Dr Djohermansyah Djohan mengatakan Indonesia memang pada saat ini sudah sangat memerlukan hal-hal yang agak baru untuk mencegah korupsi. Ini misalnya selain retret di Akmil Magelang para kepala daerah yang baru diangkat itu diwajibkan mengunjungi penjara terpidana korupsi.
“Tentu kalau disuruh lihat penjara apalagi penjara kita banyak yang jelek-jelek. Bagaimana kehidupan di dalam penjara. Para kepala daerah baru itu menjadi takut dong. Dengan begitu dia berpikir berkali-kali kalau dia mau korupsi. Saya kira pergi ke penjara atau pergi ke KPK untuk minta pembinaan itu baik-baik saja,” kata Djohermansyah Djohan kepada KBA News, Senin pagi 3 Maret 2025.
Maka lanjut Djohermansyan, menjadi penting juga bila ada hal-hal yang agak baru yang dilakukan para pejabat baru kepala daerah. Jadi tadi penjara itu di China. Namun dia mengatakan sampai kini belum begitu dengar itu bahwa ada kepala daerah baru dilantik terus pergi ke penjara. ‘
“Jadi kalau pemerintah memandang memang ada kebutuhan bahwa pemberantasan korupsi sudah sangat penting di negara ini, maka tindakan itu bisa kita pikirkan untuk dilakukan seperti retret, Misalnya mereka dibawa ke penjara di Magelang,” imbuhnya.
Djohan mengatakan kalau para kepala daerah datang langsung ke penjara melihat betapa susahnya hidup di penjara. Mereka akan lebih lebih tergugah hatinya. (AM)
Discussion about this post