Daily News | Jakarta – Presiden Prabowo Subianto meneruskan tradisi cawe-cawe Jokowi. Prabowo baru-baru ini secara terbuka mengkampanyekan calon Gubernur-Wakil Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi-Taj Yasin lewat sebuah video.
Prabowo menyebut, dua sosok itu punya pengalaman memimpin Jateng. Kepala Negara berharap warga Jateng mendukung pasangan ini.
“Saya mohon dengan sangat berilah suaramu kepada Jenderal Ahmad Luthfi dan Gus Taj Yasin Maimoen. Dengan demikian kita akan memiliki satu tim yang sangat kuat untuk membawa kemajuan yang sangat cepat di negara kita,” demikian dikutip KBA News, dari sebuah video, Rabu, 13 November 2024.
Diketahui, saat masih menjadi Presiden Indonesia, Jokowi melakukan cawe-cawe dengan memberikan dukungan kepada pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024.
Berbagai akrobat politik di lakukan oleh mantan Wali Kota Solo tersebut waktu itu. Presiden ke-7 RI ini pun mendapatkan kritikan tajam dari berbagai pihak.
Kini, demokrasi tidak sehat yang pernah dilakukan oleh Jokowi itu pun diteruskan oleh Prabowo Subianto.
Klaim Istana
Kepala Kantor Komunikasi Presiden, Hasan Nasbi mengklaim, dukungan kepada Ahmad Luthfi-Taj Yasin lewat sebuah video beberapa waktu lalu dari Prabowo adalah sebagai Ketua Umum Partai Gerindra.
Menurutnya, sebagai Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo menandatangani rekomendasi untuk calon-calon kepala daerah.
“Pak Prabowo adalah ketua umum partai. Sebagai ketua umum partai beliau menandatangani rekomendasi untuk calon-calon kepala daerah,” ujar Hasan kepada wartawan.
Senada dengan Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya. Ia mengatakan, dukungan yang diberikan Prabowo terhadap pasangan Ahmad LuthfiTaj Yasin, bukanlah sebagai Presiden Indonesia, melainkan sebagai Ketua Umum Partai Gerindra.
“Kalau masalah yang lain soal fasilitas, saya kira tinggal dibuktikan saja. Apakah itu menggunakan fasilitas publik dan lain-lain begitu ya, tapi secara subtansi, saya kira ini dukungan yang dilakukan sebagai Ketua Umum Partai,” ujarnya. (DJP)?
Discussion about this post